PENJERNIHAN AIR SUNGAI MARTAPURA KALIMANTAN SELATAN MENGGUNAKAN LIMBAH PADAT LUMPUR PDAM
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan mendapatkan kembali koagulan cair dari Limbah padat lumpur (LPL) PDAM Intan Banjar dan membandingkan aplikasinya dengan koagulan yang ada dipasaran dalam menurunkan tingkat kekeruhan dan pH air sungai Martapura. LPL-PDAM dilarutkan dengan NaOH dalam labu leher tiga, NH4Cl dan NH4OH ditambahkan hingga terbentuk endapan Al(OH)3 kemudian disaring dan dicuci dengan NH4Cl panas 0,5N serta dikeringkan hingga terbentuk padatan kering berupa Al2O3 yang direaksikan dengan H2SO4 3M terbentuk koagulan cair. Hasil penelitian didapatkan melalui proses koagulasi, flokulasi, dan dekantasi menunjukkan LPL-PDAM dapat menjernihkan air sungai Martapura dengan tingkat kekeruhan dan pH sebesar 7,49 NTU dan 6,48 dari kondisi awal air sungai sebesar 43,40 NTU dan 6,67. Koagulan lain menunjukkan tawas padat sebesar 2,11 NTU dan 6,43; Poly Aluminium Chloride (PAC) sebesar 1,77 NTU dan 6,36; dan FeCl3 sebesar 1,82 NTU dan 6,08.
Downloads
Article Details
Submission of a manuscript to Jurnal Purifikasi means that the work has never been published in another journal and is not under consideration for publication elsewhere. The author hereby agrees to submit the copyright of the manuscript and its contents to Jurnal Purifikasi, if accepted for publication. Accepted manuscripts will be published in printed form where the ISSN is bound in printed form, not in online form (pdf). Authors are not allowed to publish their work in other forms (journals) without permission from the Jurnal Purifikasi manager.
By submitting a manuscript, the author is deemed to know all the rights and obligations attached to each manuscript.