KINERJA PREFILTER SINTETIS
Main Article Content
Abstract
Prefilter merupakan salah satu solusi untuk mengurangi beban saringan pasir cepat pada pengolahan air minum. Prefilter dapat diterapkan pada instalasi pengolahan air minum yaitu di bak sedimentasi atau sebelum unit filter. Media sintetis berupa botol plastik bekas dan media dari pabrikan perlu diteliti sebagai media pre filter. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja prefilter dalam menurunkan tingkat kekeruhan setelah unit sedimentasi. Parameter kinerja terutama diukur dari tingkat efisiensi removal kekeruhan dan headloss yang melewati media prefilter. Penelitian ini menggunakan 3 jenis variabel yaitu jenis media, ketebalan media, dan kecepatan filtrasi. Jenis media yang digunakan adalah media plastik PET dan media fabrikasi. Ketebalan media yang digunakan adalah 6 cm dan 10 cm, sedangkan kecepatan filtrasinya yaitu 6, 8 dan 10 m3/m2/jam dengan konsep aliran kontinyu upflow. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja prefilter terbukti cukup signifikan yaitu dapat mencapai efisiensi penurunan kekeruhan sebesar 44,3% sehingga apabila diterapkan dalam sistem pengolahan air minum dapat meningkatkan produksi filtrat. Kehilangan tekanan selama lima jam operasi, dengan ketebalan 10 cm hanya mencapai 4,2 mm, sangat layak untuk diterapkan di unit clarifier atau sebelum unit filter. Media pabrikan lebih layak diterapkan daripada media plastik ditinjau dari aspek efisiensi penurunan kekeruhan dan kemudahan pemasangan.
Downloads
Article Details
Pengiriman manuskrip ke Jurnal Purifikasi diartikan bahwa karya tersebut belum pernah dipublikasikan pada jurnal lain serta tidak dalam pertimbangan untuk dipublikasikan di tempat lain. Penulis dengan ini bersedia menyerahkan hak cipta manuskrip beserta isinya kepada Jurnal Purifikasi, jika diterima untuk publikasi. Manuskrip yang diterima akan dipublikasikan dalam bentuk cetak dimana ISSN terikat dalam bentuk cetak bukan dalam bentuk online (pdf). Penulis tidak diperbolehkan mempublikasikan karyanya ke dalam bentuk lain (jurnal) tanpa seizin pengelola Jurnal Purifikasi.
Dengan menyerahkan manuskrip, penulis telah dianggap mengetahui segala hak dan kewajiban yang melekat pada setiap manuskrip.